Marq Marquez Resmi Bergabung dengan Tim Pabrikan Ducati pada Musim 2025 Bersama Pecco

    Setelah mengalami musim yang kelam bersama tim Repsol Honda, musim 2024 menjadi awal yang baru bagi Marq Marquez dengan tim barunya yaitu tim satelit Ducati, Gresini Racing. Marq Marquez membuktikan kualitasnya masih berada pada level tertinggi dan memiliki potensi untuk kembali menjadi kontender juara dunia dengan performa motor yang jauh lebih baik dibandingkan tim dia sebelumnya.



Marq Marquez Ducati Gresini Racing
Foto : Pinterest


    Dengan performa balapan Marq Marquez yang bagus & konsisten, Marq berada pada Ranking ke-3 dalam akumulasi skor kejuaraan MotoGP musim ini. Hasil yang sangat memuaskan tersebut membuat tim Ducati menaikkan sang Baby Alien ke dalam tim utama Ducati yaitu, Ducati Lenovo pada musim 2025-2026. Ducati Lenovo tentunya memiliki kualitas motor balap yang jauh lebih kencang dan canggih dibandingkan tim pabrikannya. Seperti yang kita tahu, Marq Marquez masih sering kali mengalami masalah minor di motor Ducati Gresini Racingnya. Baik dalam aerodinamis, stabilisasi motor, dan sebagainya.

Marq Marquez to Ducati Lenovo in 2025
Foto : Pinterest
    

    Perpindahan Marq Marquez ke dalam tim Ducati Lenovo juga membuat para penggemarnya sangat senang , dan tidak sabar untuk menunggu mulainya MotoGP musim 2025. Mereka berharap bahwa Marq nantinya dapat merebut kembali gelar juara dunianya yang sudah ia raih sebanyak 6 kali. Menurut kalian, apakah Marq Marquez dapat menjadi juara dunia kembali di musim depan?










Penulis : Jordan Lim (115220195)










1 Komentar

Lebih baru Lebih lama